Monday, April 30, 2012

Resep Tahu Sosis

Resep tahu sosis menurut saya adalah resep yang sangat multi guna. Dari satu adonan dasar, kita bisa menjadikannya bermacam olahan. Tahu sosis sudah tentu, baik yang kukus ataupun goreng, selain itu bisa dibuat menjadi perkedel tahu dan juga nugget tahu. Praktis sekali bukan. Resep ini bisa jadi pilihan menu untuk ibu yang sibuk . Yuk dilihat resep tahu sosis ala mamae nadine.

Bahan adonan dasar:
10 potong tahu sumedang
100 gr daging ayam cincang
1 buah wortel parut
1 batang daun bawang iris tipis
2 siung bawang putih dihaluskan
2 butir telor
merica
garam
gula pasir sedikit

Bahan tambahan sesuai penyelesaian:
Sosis dibagi 2 atau 3, lalu belah 4 jangan sampai putus (untuk tahu sosis)
telor kocok dan tepung roti (untuk nugget tahu)

Cara:
Hancurkan tahu sumedang. Tambahkan semua bahan lainnya, aduk rata.

Penyelesaian TAHU SOSIS KUKUS:
Siapkan kukusan, bungkus tutup dengan lap bersih agar air tidak menetes.
Isi cawan dengan adonan dasar hingga 3/4.
Tancapkan sosis ayam yang sudah dibelah empat di tengahnya.
Kukus hingga matang.


Penyelesaian TAHU SOSIS GORENG:
Dinginkan sosis tahu kukus. Keluarkan dari cawan, goreng hingga keemasan.

Penyelesaian NUGGET TAHU:
Siapkan kukusan, bungkus tutup dengan lap bersih agar air tidak menetes.
Tuang adonan ke wadah persegi anti panas. Kukus hingga matang.
Dinginkan. Bila perlu masukkan kulkas agar tidak pecah saat dipotong.
Potong sesuai selera atau gunakan cetakan lucu untuk si kecil.
gulingkan di kocokan telur, lalu balur dengan tepung panir.
Nugget tahu siap digoreng.

Penyelesaian PERKEDEL TAHU:
Adonan dasar bisa langsung digoreng begitu saja dengan ukuran dan tingkat kematangan sesuai selera.


No comments:

Post a Comment